10 cara herbal mengobati
diabetes
Diabetes merupakan salah satu jenis
penyakit yang sering diderita oleh orang yang lanjut usia. Diabetes merupakan
salah satu kondisi di mana gula darah di dalam tubuh naik. Penyakit diabetes atau
biasa disebut sebagai kencing manis merupakan salah satu jenis penyakit yang
terjadi akibat adanya kelainan pada sistem insulin yang diakibatkan oleh kadar
gula darah yang tinggi di dalam tubuh. Penyakit diabetes terdiri menjadi 2 tipe
yaitu tipe 1 dan tipe 2. Walaupun, merupakan
sama – sama penyakit yang berhubungan dengan gula darah, namun penyebab dari
kedua tipe ini berbeda. Ada 10 cara herbal mengobati diabetes dengan mengonsumsi bahan
makanan dan herbal yang dianjurkan oleh penderita diabetes.
10 cara herbal mengobati diabetes |
Penyebab diabetes
1. Adanya kerusakan pankreas
Hal inilah yang merupakan faktor penyebab
dari masalah yang terjadi dari penyakit diabetes. Di dalam pankreas terdapat
sel beta yang berperan aktif dalam menghasilkan insulin. Insulin akan berfungsi
untuk menjaga kadar gula darah
di dalam tubuh. Namun, jika sel beta di dalam pankreas mengalami gangguan maka
insulin tidak dapat dihasilkan dengan optimal sehingga kadar gula darah di
dalam tubuh tidak akan bisa di atur.
2. Obesitas atau kelebihan berat badan
Obesitas adalah permasalahan dari segala
jenis penyakit yang ada di dalam tubuh terutama diabetes. Sebab, timbunan lemak
yang tinggi di dalam tubuh akan menyebabkan resistensi insulin. Di samping itu,
lemak yang berlebihan di dalam tubuh akan menyebabkan aliran darah menjadi tersumbat
sehingga akan berpengaruh pada fungsi hormon lainnya.
3. Adanya ketidakseimbangan hormon
Penyebab diabetes atau kencing manis
lainnya yaitu adanya hormon tubuh yang tidak seimbang. Hormon yang tidak
seimbang tersebut akan menyebabkan sel beta di dalam pankreas akan terganggu
dan menyebabkan produksi insulin terganggu. Ketidakseimbangan hormon juga bisa
disebabkan karena kelebihan berat badan atau obesitas. Walaupun lemak sangat
pentng bagi tubuh untuk sumber energi, namun kelebihan lemak akan sangat
berbahaya bagi kesehatan tubuh.
4. Resistensi sel terhadap insulin
Kadar gula darah di dalam tubuh yang tidak
terkendali bisa dikarenakan reaksi penolakan sel terhadap insulin. Akibatnya,
glukosa di dalam tubuh tidak dapat digunakan sebagai makanan cadangan maupun
sumber energi oleh tubuh. Sehingga kadar gula dalam darah akan terus meningkat
dan tidak terkendali.
Pengobatan diabetes dengan bahan herbal
Dalam mengobati diabetes, Anda bisa
mengonsumsi beberapa bahan herbal dan makanan di bawah ini. Berikut ini
adalah 10
cara herbal mengobati diabetes yang dapat Anda praktikan sendiri di rumah.
Lagi pula bahan herbal di bawah ini dapat Anda jumpai di mana – mana.
1. Coklat hitam
10 cara herbal mengobati diabetes yang pertama adalah
mengonsumsi coklat hitam. Jenis coklat ini
memiliki kandungan yang kaya akan flavonoid yang dapat meningkatkan sensitivitas insulin, mempercepat pengolahan kadar
gula darah, mengurangi resistensi insulin dan mencegah seseorang untuk makan
secara berlebihan. Coklat hitam merupakan jenis coklat yang banyak mengandung
cocoa dan memiliki sedikit susu. Menurut penelitian, seseorang yang mengonsumsi
coklat hitam akan mengurangi keinginan Anda dalam mengonsumsi makanan berlemak,
manis dan asin sehingga kadar gula darah akan tetap seimbang.
2. Minyak zaitun
Selanjutnya, 10 cara herbal mengobati
diabetes adalah
menggunakan minyak zaitun. Menurut penelitian menunjukkan bahwa minyak zaitun
dapat mengurangi resiko terkena diabetes tipe 2. Diet diabetes menggunakan
minyak zaitun dapat mencegah terjadinya resistensi insulin, penurunan
adiponektin dan penimbunan lemak di dalam perut. Banyak ahli medis menyarankan
penderita diabetes untuk menggunakan minyak zaitun sebagai pengganti lemak yang
tidak sehat yang berasal dari mentega. Selain itu, minyak zaitun juga mampu
mencegah penyakit jantung.
3. Brokoli
Brokoli memiliki kandungan akan senyawa
sulforphane yang dapat melindungi sekaligus memperbaiki dinding pembuluh darah
dari kerusakan kardiovaskular yang berasal akibat dari diabetes. Senyawa ini
juga dapat mengontrol kadar gula di dalam tubuh, meningkatkan produksi enzim
yang mengontrol sel kanker, meningkatkan proses detoksifikasi alami, serta
perlindungan dari anti inflamasi. Brokoli juga memiliki kandungan kromium yabg
dapat meningkatkan sensitivitas insulin di dalam tubuh.
4. Oatmeal
Dalam memilih sumber karbohidrat juga tidak
kalah penting untuk penderita diabetes karena bisa berpengaruh besar pada kadar
gula darah. Para ahli menganjurkan untuk mengonsumsi gandum utuh seperti oatmeal
yang mengandung karbohidrat kompleks dan serat larut tinggi. Serat ini nantinya
akan dicerna oleh tubuh dengan lebih lambat
sehingga dapat mengendalikan kadar glukosa darah.
Oatmeal juga sumber magnesium yang tinggi
sehingga dapat membantu tubuh untuk
mengolah glukosa dan mensekresi insulin dengan baik. Menurut penelitian, orang
yang rajin mengonsumsi oatmeal juga dapat menurunkan resiko komplikasi diabetes
salah satunya yaitu serangan jantung.
5. Bayam
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa orang yang
mengonsumsi bayam atau sayuran berdaun hijau lainnya lebih dari satu porsi
dapat menurunkan resiko diabetes. Karena sayuran berdaun hijau kaya akan
vitamin K serta mineral magnesium, fosfor, folat, seng, dan potasium. Bayam
juga mengandung senyawa lutein, zeaxanthin, dan flavonoid lainnya.
6. Brotowali
Jenis bahan herbal ini juga tergolong
sebagai salah satu dari 10 cara herbal menhobati diabetes yang sangat mujarab. Sebab
brotowali memiliki kandungan akan senyawa aktif yang bernama tinokrisposid. Senyawa
tersebut berperan aktif dalam mempercepat pengeluaran glukosa melalui
peningkatan metabolisme pada tubuh sehingga bahan ini sangat cocok untuk
penderita diabetes. Bagian dari jenis tanaman ini yang dapat Anda gunakan
adalah bagian batang atau akarnya. Cara membuatnya cukup dengan mencuci salah satu bagian tersebut,
kemudian dipotong – potong. Lalu direbus dengan menggunakan air hingga sampai
benar – benar mendidih. Selanjutnya saring dan minum ramuan tadi saat sudah dingin. Minum dengan rutin
ramuan tadi sampai diabetes benar – benar menurun.
7. Pare
Pare merupakan salah satu jenis makanan yang
banyak tidak disukai oleh orang sebab pare memiliki rasa yang pahit jika tidak
diolah dengan benar. Selain, diolah menjadi sayuran ataupun bahan masakan, pare
ternyata terbukti sebagai salah satu dari 10 cara herbal mengobati
diabetes yang
dapat digunakan sebagai penurun kadar gula darah.
Menurut penelitian, pare memiliki kandungan senyawa yang berperan dalam
menurunkan kadar gula darah di dalam tubuh, diantarannya adalah sebagai anti
radang karena sifatnya yang dingin. Kandungan di dalam pare seperti polypeptide
– P dan Charantin akan merangsang sel beta untuk aktif memproduksi insulin di
dalam tubuh.
8. Daun yakon
Menurut penelitian daun yakon kaya akan insulin
yang tidak dapat dicerna oleh enzim pencernaan, namun dapat difermentasikan
oleh usus besar. Maka dengan mengonsumsi yakon akan meningkatkan kadar
gula darah di dalam tubuh. Walau terbukti yakon memiliki fruktosa sebanyak 35%,
namun hampir 25% tidak akan diserap oleh tubuh dan kadar gula darah akan tetap
normal. Yakon disebut juga dengan daun insulin karena fungsinya yang ajaib
dalam 10
cara herbal mengoabati diabetes untuk menurunkan kadar gula darah di dalam
tubuh dengan cepat. Di samping itu, kandungan senyawa aktif di dalam yakon
seperti polimatin B, uvedalin, sonchifolin dan enhidrin memiliki efek sebagai
anti diabetes.
9. Sambiloto
Sambiloto merupakan bahan herbal yang sudah
banyak digunakan dari kalangan muda hingga tua dalam menyembuhkan berbagai
penyakit. Sambiloto memiliki kandungan yang baik dalam menyembuhkan jenis
diabetes melitus. Untuk cara pengolahannya Anda cukup dengan mendidihkannya
dengan air dan minum selagi masih hangat. Perlu diketahui bahwa sambiloto tidak
memiliki efek samping sama sekali dan terbilang sangat aman untuk dikonsumsi.
10. Teh hijau
Bahan herbal selanjutnya sebagai 10 cara herbal mengobati
diabetes adalah
teh hijau. Teh hijau merupakan salah satu tanaman yang biasa diseduh. Teh hijau
merupakan jenis minuman yang pertama kali diperkenalkan di Jepang. Memang teh
hijau tidak asing lagi di kalangan wanita sebagai sumber kecantikan. Selain
itu, teh hijau ternyata dapat digunakan sebagai bahan pengobatan diabetes.
Sebab, di dalam teh hijau terdapat kandungan yang dapat meningkatkan
sensitivitas sel di insulin.
Demikianlah informasi tentang 10 cara herbal mengobati diabetes.
Semoga informasi ini membantu bagi yang membutuhkan.
Tolong disebarkan, mungkin
bisa menolong mereka yang sangat membutuhkan.
Berbagi informasi yang bermanfaat merupakan perbuatan baik atau perbuatan amal.
0 komentar:
Posting Komentar